About Me

bank

Berikan Motivasi, Babinsa Koramil 11/Jati Dampingi Petani Jagung


BLORA - Babinsa Koramil 11/Jati, Kodim 0721/Blora Sertu Nur Indrayanto bersama Bhabinkamtibmas dan anggota Kelompok Tani Mengecek pertumbuhan Tanaman Jagung yang berada di dukuh Bumirejo Desa Jegong  Kecamatan Jati Kabupaten Blora, Senin (05/09/2022).

Menanam Jagung merupakan salah satu upaya untuk menjaga keberhasilan program swasembada pangan. Mengingat untuk mensukseskan program swasembada pangan, tidak hanya padi dan kedelai saja, namun jagung juga sangat berpotensi meningkat hasil pangan di wilayah kecamatan Jati.

Sertu Nur Indrayanto mengungkapkan bahwa untuk menjaga keberhasilan program swasembada pangan pemerintah, maka perlu dilakukan pengecekan keadaan kualitas tanaman, sehingga data yang ada dapat dilaporkan agar bisa ditindak lanjuti dengan cepat apabila ada kendala.

“Dengan pengecekan serta pendampingan secara rutin dan intensif, maka pertumbuhan tanaman jagung yang ditanam petani akan semakin bagus dan diharapkan panen jagung juga akan semakin meningkat,” ucap Babinsa.

Sementara Sutiman selaku pemilik lahan Jagung mengatakan bahwa dengan adanya pendampingan dan motivasi dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat mendukung dalam menjaga kualitas tanaman sehingga bisa mendapatkan panen yang maksimal.

“Dengan diberi motivasi dan masukan tentang bagaimana cara merawat tanaman Jagung yang baik dan benar oleh Pak Babinsa dan Pak Bhabinkamtibmas, diharapkan tanaman Jagung kami nantinya mendapatkan hasil panen yang memuaskan, ” pungkas Sutiman.

Posting Komentar

0 Komentar