About Me

bank

Tak Hanya Sosialisasi, Babinsa Koramil Tunjungan Siap Jadi Motivator PPKM Mikro


Mitrababinsa.ComBLORA – Bintara Pembina Desa (Babinsa) serta Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa Tambahrejo Kecamatan Tunjungan Kabupaten Blora tampak kompak di Posko Terpadu PPKM Skala Mikro, yang bertempat di dukuh pendem Rt 02 Rw 02 Desa Tambahrejo. Selasa (30/3/21)

Pada penjagaan posko Terpadu PPKM Skala Mikro tersebut tampak hadir Babinsa Koptu Sugiarto, Bhabinkamtibmas dan perangkat desa.

Di sela -sela kegiatan Koptu Sugiarto menuturkan,”Tujuan didirikannya bangunan Posko PPKM Mikro ini adalah untuk  mempermudah koordinasi antar sesama penggiat  yang aktif dalam kegiatan pencegahan penyebaran wabah Covid-19.   Posko ini merupakan tempat berjuang warga untuk mempersempit penyebaran Covid -19 sampai di tingkat pemerintahan paling bawah,”ujarnya.

“Penegakan disiplin Covid -19 dimulai dari tingkat RT. Karena saat ini, penyebaran wabah Corona sudah mulai dari klaster rumah tangga. Maka sudah saatnya kita perketat mulai dari setiap RT, untuk itu kami selaku Babinsa dan Bhabinkamtibmas siap untuk menjadi motivatornya,” kata Babinsa.

Lanjutnya, “Keamanan dan keselamatan warga adalah yang utama dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini. Maka sudah saatnya, kita terus mengingatkan warga untuk menjalankan 5 M,” jelas Sugiarto. (pw)

Posting Komentar

0 Komentar