Mitra Babinsa, Blora - babinsa Bandung rojo Kecamatan Ngawen, koptu solikin menghadiri
sosialisasi dan Evaluasi Penerima bantuan non flat Program Keluarga
Harapan (PKH) di Balai Desa Bandungrojo, Kecamatan Ngawen, Kabupaten
Blora, sabtu (18/5/2019) kemarin.
Hadir
dalam kegiatan tersebut, Kepala desa Ibu Parsih, Babinsa Koptu
Solikin, BPD Desa Bandungrojo Bapak Sukarjan, Babinkamtibmas, Perangkat
Desa Bandungrojo dan Ketua Rt/Rw serta 100 kepala keluarga penerima
bantuan lingkup Desa Bandungrojo.
Kepala
Desa Ibu Parsih, menjelaskan dalam sambutannya, bahwa PKH adalah
program yang memberikan bantuan tunai kepada rumah tangga kurang mampu
yang memenuhi kriteria tertentu.seiring berjalannya waktu maka perlu
diadakan evaluasi bagi keluarga penerima PKH.
"Evaluasi
ini bertujuan untuk mengetahuai keluarga yang berhak menerima dan tidak
berhak menerima bantuan PKH,dikarenakan tingkat ekonomi warga selalu
berubah sesuai dengan penghasilan dari masing masing keluarga"imbuhnya.
Koordinator
Pendamping PKH kecamatan Ngawen, Bapak Sarifudin dalam sambutannya
menyampaikan tujuan dari pemerintah pusat menciptakan program PKH ini
sebagai upaya menurunkan angka kemiskinan, meningkatkan gizi keluarga
dan mencukupi kebutuhan anak sekolah.bantuan sendiri bisa berupa uang
tunai maupun bahan pokok pangan.
Untuk
sasaran jangka pendeknya, bertujuan mengurangi beban masyarakat dan
dalam jangka panjang diharapkan dapat memutus mata rantai
kemiskinan,ungkapnya.
Setelah
kegiatan sosialisasi PKH, dilanjutkan pembacaan Evaluasi Penerima PKH
oleh perangkat desa Bandungrojo,,, acara berjalan aman dan lancar. (slk)
0 Komentar